Hisyam Disunat

/ Sabtu, 10 Oktober 2015 /
10 - 10 - 15
Hari dengan tanggal yang cukup menarik menurut saya, karena sama - sama kelipatan lima.
Siang ini, saya melangkah mendekati pagar sebuah rumah di kawasan Antapani. Saya mengunjungi rumah kawan di kantor, untuk memenuhi undangan acara sunat dari putranya. Celiak - celinguk itulah yang pertama saya lakukan, karena saya baru pertama kali ke rumah ini, dan pertama kali juga menghadiri acara sunatan. Saya mencari Ibu Yuyun, teman kantor. "Punten pak, ijin masuk", ijin saya untuk bisa masuk sambil mengembangkan senyum di wajah. "Oh ya silahkan", jawab aki yang sedang duduk di teras. Saya sedikit ragu diawal, tapi akhirnya saya masuk juga.

Saya pun menyalami semua orang yang ada di dalam rumah. Lumayan ramai juga ternyata di dalam, padahal di luar hanya terlihat aki tadi. Seketika tiba - tiba suara tangis pecah, jerit - jerit meronta kesakitan. Disini saya agak kebingungan, saya ingin menemui Hisyam yang sedang disunat, tapi sepertinya saat itu bukanlah saat yang tepat untuk menemui dia. Suara rintihan Hisyam masih memecahkan seisi rumah beberapa saat, saya memilih untuk duduk di teras rumah. Kemudian bercengkrama dengan teman kantor yang lain bernama Ibu Yayuk.

Hisyam akhirnya tenang. Ibu Yuyun ke teras rumah untuk menemui saya dan Bu Yayuk. Saya pun bersalaman, kemudian bercengkrama. "Maap tadi Hisyam lagi pipis jadi jerit-jerit kesakitan", penjelasan dari bu Yuyun (Ibunya Hisyam). Teman - teman kantor yang lain pun datang, Aa' Romi dan Pak Habib datang memenuhi undangan pula rupanya.

Ba'da Dhuhur dan acara doa bersama dimulai. Semua terlarut dalam doa yang dipanjatkan. Semoga Hisyam tumbuh menjadi anak yang pandai, dan mampu meraih cita - citanya dan cita - cita orang tuanya.

Ini dia Hisyam, Si Jagoannya
Ini adalah kali pertama saya menghadiri acara sunatan. Setidaknya saya mendapatkan gambaran seperti apa rangkaian acara sunatan.

Buat Adik Hisyam, semoga lekas sembuh jahitannya, makin cerdas dan selalu berbakti kepada kedua orang tua. Amin.

0 comments:

Posting Komentar

Terimakasih telah berkomentar. Jangan lupa follow blog ini :)

About


Buff - Planet Earth

Pengikut

 
Copyright © 2010 Manuskrip , All rights reserved
Design by DZignine. Powered by Blogger