Kata Mutiara

/ /
Dari segala yang pernah saya jalani, semoga dapat menjadi pembelajaran untuk saya pribadi di masa depan. Dan kawan - kawan pembaca sekalian.

16 November 2016
Tak perlu sempurna, hanya perlu satu hal yang perlu untuk membuat cinta itu jatuh.
- - - Monang 

11 November 2016
Segala yang baru adalah tanggung jawab, tantangan baru untuk di jalani ke depan.
- - - ankalucio 


8 Juni 2016
[Bab. SAMUDERA]
~ Samudra yang telah sering dilayari akan terasa mudah diarungi kembali
~ Samudra yang belum terjelajahi itu penuh misteri.
~ Misteri samudra dapat menakuti, hingga berani tak pernah ada dalam hati.
~ Misteri samudra dapat menantang, untuk ditaklukkan hingga seberang.
~ Siapa takut, yang takut akan mati.
~ Siapa tertantang, yang akan menang.
- - - ankalucio

16 Mei 2016
Waktu itu seperti air di sungai. Kita takkan pernah menemui air yang sama di sisi suatu sungai. Saat air telah mengalir dia akan terus berlanjut.
- - - Samson STR 


4 Mei 2016
Rangga & Cinta
Tak ada Cinta tak sempurna, yang mencintai Rangga apa adanya.
Rangga sempurna akan banyak dicinta, tapi bukan cinta sempurna.
Hanya dan hanya jika ada Cinta paling sempurna, maka Cinta itu yang akan menghampiri Rangga dengan apa adanya.
Memberi dan menerima Cinta Paripurna
- - - ankalucio  
4 April 2016
Selain melihat sesuatu dari manview atau catview, terkadang melihat sesuatu dari birdview juga diperlukan.
- - - ankalucio 
28 Maret 2016
Rejeki ngga akan kemana, tapi kalo kita ngga kemana - mana rejeki juga ngga akan datang.
- - - Tiara Wismar Tiyanti
15 Maret 2016
Seseorang dihargai atas apa yang telah dilakukan, bukan dari apa yang telah dimiliki
 - - - ankalucio
4 Maret 2016
Semakin besar batu di tengah sungai, maka akan semakin kuat menahan arus sungai. Kerikil kecil, hanya akan sementara dapat menahan tapi lebih sering terbawa arus. Apalagi Pasir, hanya terombang-ambing mengikuti arus sungai membawanya.
 - - - ankalucio
3 Maret 2016
Demo-Crazy : Saat KEBENARAN ditentukan oleh mayoritas yang memiliki pandangan searah. Padahal bukankah BENAR seharusnya memiliki parameter yang dinilai oleh Nurani masing-masing ?
- - - ankalucio
12 Februari 2016
Terkadang tidak tahu menahu tentang suatu hal itu berdampak lebih positif, daripada tahu banyak tentang suatu hal. 
- - - ankalucio
2 Februari 2016
Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang. Selalu ada yang ditinggalkan dari tempat yang pernah kita singgahi, minimal kenangan, dan semoga kenangan yang terindah.
- - - ankalucio 
17 Januari 2016
Air sungai yang mengalir itu, deras menuju ke hilir. Tidak ada kata kembali mengalir mundur ke hulu. Yang ada tetap ke hilir walaupun mengalir memutar, dan terus menerjang walaupun batu menghadang. Bahkan terkadang harus terjun hingga beriak, hanya demi sampai ke hilir akhir. 
- - - ankalucio

2 Desember 2015
Satu hal yang senantiasa perlu manusia pelihara adalah rasa kemanusiaan. Kembali bahwa kita lahir sebagai MANUSIA. 
- - - ankalucio || The Giver (2014)

1 Desember 2015
Setelah melewati tanah lapang, meninggalkan jejak kaki adalah peninggalan paling minimal. Alangkah lebih baik jika ditambah dengan meninggalkan benih ? Agar nanti akan kita temukan hidup dan hijaunya, saat kita kembali. 
- - - ankalucio

18 November 2015
Lulus kelas 1, belajar di kelas 2.
Lulus kelas 2, belajar di kelas 3.
Lulus kelas 3, dst...
setelah naik kelas, pasti ada pembelajaran baru dan ujian baru. 
- - - ankalucio
15 Oktober 2015
Ilmu lebih utama dari harta, karena akan lebih baik kiranya jika mencari dan mengelola harta dengan ilmu. 
- - - ankalucio

10 Oktober 2015
Kura - kura sekalipun masih tetap bisa sampai di garis finish, asalkan dia fokus dan teguh pada pendirian.
- - - ankalucio 

26 Juni 2015
Matahari tenggelam, kemudian kembali bersinar untuk memulai hari baru, awan baru, angin baru, pelangi baru.
- - - ankalucio 
19 Mei 2015
Selalu ada cara Tuhan mengingatkan hambanya, bahkan dengan cara yang paling halus
- - - ankalucio


28 April 2015
Terowongan panjang yang menyelimuti perjalanan akan membuat fokus hanya tertuju kepada cahaya putih yang jauh ada di depan. Sementara pemandangan luar biasa di sekitar terowongan akan tertutup sementara.
- - - ankalucio


12 April 2015
Jika tidak dimulai dengan menyelesaikan 1 buah candi, maka 1000 candi itu tidak akan selesai dalam 1 malam.
- - - ankalucio 

25 Maret 2015
Raja siang terasa amat terik di tengah hari, itulah cara sang raja memulai memberi kehidupan, tanpa harap kembali, dan bahkan kadang malah mendapat caci.
- - - ankalucio

22 Maret 2015
Mempertajam pisau dengan batu asah itu harus dilakukan searah, dengan arah yang tepat.
Jika tidak, malah akan membuat pisau semakin tumpul.
- - - ankalucio

9 Maret 2015
Satu - satu batu yang semula berantakan itu kini mulai tersusun, hingga sedikit demi sedikit menjadi rapi, membentuk pondasi.
--- ankalucio

1 Maret 2015
Saat kepanitiaan suatu acara telah terlaksana, maka keluarga baru pun akan tercipta.
- - - ankalucio

25 Februari 2015
Tawa kecil ini adalah harapan bangsa di masa depan kelak.
- - - ankalucio

0 comments:

Posting Komentar

Terimakasih telah berkomentar. Jangan lupa follow blog ini :)

About


Buff - Planet Earth

Pengikut

 
Copyright © 2010 Manuskrip , All rights reserved
Design by DZignine. Powered by Blogger