Tahun Baru 2016, Resolusi Baru

/ Minggu, 07 Februari 2016 /
2016 Dengan Resolusi Baru


Halo pembaca sekalian.
Mulai 2016 ini, lebih enak kalau saya memanggil pembaca sekalian dengan sebutan “Sahabat Pena” atau “Sahabat”. Dengan sebutan tersebut kepada Sahabat Pena sekalian, saya harap pembaca dapat lebih dekat dan lebih banyak berpartisipasi mengomentari, ide atau gagasan atau pemikiran saya atau bahkan mengomentari keseharian saya yang saya tulis dalam blog ini. Oke let’s start my dreams on 2016.

Sebenarnya agak telat ya baru bikin resolusi sekarang, harap maklum. Setidaknya malam ini adalah tahun Baru Penanggalan Imlek.

Di awal 2016 ini saya merencanakan beberapa hal. Alhamdulillah-nya di tahun 2016 saya sudah berhasil mendiri secara finansial. Saya sudah bekerja di salahsatu BUMN Indonesia, ya sahabat semua mungkin juga sudah tahu, BUMN Perumnas. Dengan adanya kemandirian finansial ini, saya menjadi memiliki beberapa mimpi pribadi yang ingin saya capai di tahun ini.

1. Lulus SDP
SDP (Sales Development Program) adalah salahsatu rangkaian training yang diberikan oleh Perumnas kepada para calon pegawainya yang berisi pembekalan tentang materi marketing dan sales hingga terjun ke lapangan menjual produk Perumnas secara langsung kepada customer. Masa program ini akan berakhir pada 29 Februari 2016, saya berharap dapat lulus dari program ini dengan baik, dan meninggalkan kesan baik untuk Sentra Timur Residence tempat saya mengaplikasikan ilmu sales sekarang. Saya juga berharap ilmu, pengalaman dan link yang saya dapatkan selama SDP ini dapat saya aplikasikan dan kembangkan dalam kehidupan saya kedepannya.

2. Lulus OJT
OJT (On Job Training) adalah keseluruhan training yang diberikan oleh Perumnas kepada para calon pegawainya yang berisikan SDP, dan training di cabang serta regional Perumnas. Masa program ini akan berakhir 1 November 2016, saya berharap dapat lulus dari program ini dengan baik, dan kalau bisa masuk ke dalam The Best 5, sehingga dapat memilih penempatan awal.

3. Naik gunung
Seperti yang sahabat tahu, pada dasarnya saya adalah orang yang sangat menyukai Alam. Saya sangat menikmati bersentuhan langsung dengan alam. Naik gunung menjadi salahsatu kegiatan wajib yang ingin saya lakukan untuk melepas penat dan me-refresh pikiran dari penat beban kerja yang tentunya sangat berbeda dengan beban semasa kuliah.

4. Pergi ke Luar Negeri
Halo traveller, saya pribadi juga merupakan salahsatu orang yang addict untuk dapat mengunjungi tempat-tempat baru. Saya sudah pernah bagian Utara, Timur (Maluku Utara), Barat (Medan), Selatan (Sumba). Namun saya belum pernah sekalipun menjejakkan kaki di negeri orang. Impian ini sebenarnya sudah saya ingin lakukan sejak masa kuliah dengan mengikuti conference atau pertukaran pelajar. Namun, mimpi itu masih belum dapat saya wujudkan. Mungkin semua memang by process

5. Mendirikan Usaha Sendiri
Mimpi ini juga sudah saya pupuk sejak masa kuliah, banyak mimpi yang tertunda karena prioritas yang lain lebih penting, misalkan Tugas Akhir semasa kuliah dulu. Saya sangat ingin mendirikan usaha sendiri. Mandiri secara finansial, pemikiran, jadwal dan rutinitas. Menjadi seorang pengusaha memberikan kemandirian dan kebebasan atas hidup.

Oke sahabat, itu lah resolusi yang ingin saya capai insyaAllah di tahun 2016 ini.
Semoga semua dapat terlaksana dengan baik. Amin.

0 comments:

Posting Komentar

Terimakasih telah berkomentar. Jangan lupa follow blog ini :)

About


Buff - Planet Earth

Pengikut

 
Copyright © 2010 Manuskrip , All rights reserved
Design by DZignine. Powered by Blogger